Abrasi di Muaragembong Sudah Mengkhawatirkan

image

Bekasimedia – Muaragembong adalah salah satu kecamatan di Kabupaten Bekasi, berlokasi di Bekasi paling utara, berbatasan langsung dengan laut Jawa. Di Muaragembong pembangunan belum begitu terasa jika dibandingkan wilayah lainnya. Padahal kekayaan alamnya sungguh luar biasa.

Akses menuju Muaragembong masih sulit, untuk mencapai Muaragembong, jika dari Kota Bekasi atau sekitar Cikarang, maka harus sering bertanya karena jalanan di Utara Kabupaten Bekasi sangat minim petunjuk jalan. Jika malas bertanya, anda bisa tersesat, bahkan hingga ke wilayah Kabupaten Karawang.

Muaragembong adalah wilayah nelayan. Banyak warganya yang menggantungkan hidup dengan melaut. Potensi lainnya,  konon ada Pantai Muara Beting di wilayah ini yang bisa dijadikan objek wisata, namun aksesnya masih sangat minim. Sulit ditembus dengan kendaraan roda empat.

“Bahaya abrasi di Muaragembong sudah mengkhawatirkan,” tulis akun twitter @muaragembongku 2 hari lalu, (05/06). Ya, permasalahan abrasi adalah satu hal yang perlu mendapat perhatian serius di Muaragembong. Garis pantai terus tergerus dan banyak kampung yang sering mengalami banjir rob bahkan terus menerus tergenang air laut.
@muaragembongku adalah LSM yang konsen dalam hal ini dengan mengajak elemen lain untuk memperbaiki Muaragembong dengan menanam Mangrove dan upaya-upaya lainnya.

Muaragembong juga sebenarnya sangat bisa dijadikan sebagai area wisata konservasi alam. Tinggal keseriusan pemerintah dan perhatian masyarakat.

Mari selamatkan Muaragembong, sebuah tempat di Bekasi ! (eas)

The post Abrasi di Muaragembong Sudah Mengkhawatirkan appeared first on Bekasi Media.



Sumber Suara Jakarta

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama