Bekasimedia – Tim Italia, Juventus tak mampu membendung anak-anak Katalan, Barcelona dan menyerah 1-3 di Stadion Olimpiade Berlin, Jerman, Minggu (07/06). Duet Buffon-Pirlo tak mampu mengulang sukses saat negaranya menggenggam piala dunia di tempat yang sama pada 2010.
Pemain Juventus tertunduk lesu di lapangan usai laga dan yang merasakan kesedihan mendalam adalah playmaker senior Juventus, Andrea Pirlo, pemain tengah yang memulai karier di Inter Milan ini berdiri lemas di tengah lapangan dan mulai menitikkan air mata.
Final Champions adalah laga internasional terakhir, Andrea Pirlo bersama Juventus. Pada musim depan, Pirlo akan meninggalkan Liga Italia yang membesarkannya dan memilih “masa persiapan pensiun” di Liga Amerika.
Pirlo pernah menggenggam piala Liga Champions saat berseragam AC Milan pada tahun 2007, saat tim merah hitam itu mengalahkan Liverpool di partai final. Pada 2011, Pirlo yang mulai menua dibuang ke Juventus. Di tim seteru AC Milan ini, Pirlo justru kembali berkembang dan menciptakan moment-moment penting. (eas)
Foto : Foxsport
The post Pirlo Menutup Karier di Juventus dengan Tangisan appeared first on Bekasi Media.
Sumber Suara Jakarta