Bekasimedia – Selalu ada pelangi setelah badai, laksana pelangi bagi Barcelona. Kepergian Pedro Rodriguez diharapkan menjadi tonggak harapan baru Rafinha, Munir maupun Sandro Ramirez untuk lebih banyak berkontribusi bagi tim utama Barcelona.
Luis Enrique sebagai pelatih yang memberikan banyak kesempatan pada Munir pada awal musim lalu pastinya nanti akan kembali mengandalkannya, selain karena ia bisa bermain dibanyak posisi lini depan, Enrique juga tidak punya pilihan lain hingga Januari nanti. Begitu juga dengan Rafinha, pemain yang ia besarkan saat masih melatih Celta Vigo ini diharapkan bisa memainkan perannya di lini tengah dengan baik, pada laga musim beberapa kali ia mainkan Rafinha di sayap kiri menggantikan Neymar.
Rafinha ia proyeksikan sebagai pengganti Andres Iniesta ataupun Ivan Rakitic jika nanti salah satu dari pemain tersebut harus absen. Apalagi Sergi Roberto yang diharapkan memberikan sesuatu yang lebih diatas lapangan performanya semakin kesini malah semakin memburuk, dan jauh turun melampaui ekspektasi yang diberikan.
Sama seperti arti namanya Munir yang berasal dari kata Nur yang berarti cahaya, maka Munir diharapkan bisa memberikan cahaya bagi Barcelona jika nanti mereka menemukan “kegelapan” untuk menembus jala lawan, serta bisa membuat dirinya bersinar diantara yang lainnya. (frb)
The post Waktu Yang Tepat Untuk Munir Dan Rafinha Bersinar appeared first on Bekasi Media.
Sumber Suara Jakarta