Mencicipi Taman Baru di Jalan Chairil Anwar Bekasi

image

Bekasimedia – Taman di sepanjang Jalan Chairil Anwar Bekasi, selepas Persimpangan Pintu Tol Bekasi Timur hingga Jembatan Rumah Sakit Mitra Keluarga Bekasi Timur hampir rampung pengerjaannya.

Selasa (29/12/15) sore, bekasimedia mencoba singgah di taman itu dan mencoba merasakan sensasinya. Dengan latar pohon-pohon besar yang tidak ditebang, suasana adem, sejuk dan asri masih sangat terasa. Adanya tempat duduk berukuran besar di ujung taman juga membuat warga yang singgah lebih nyaman untuk berlama-lama. Namun agak lain ceritanya jika hujan tiba, karena tidak ada bagian tertutup atap di ujung taman itu.

Sisi kekurangan lainnya, ujung taman itu sangat berdekatan dengan lokasi Angkutan Kota K10b ngetem, jadinya taman itu lebih banyak sebagai tempat persinggahan sopir dan calo angkot. Saat bekasimedia singgah, hanya sedikit warga biasa yang mencoba singgah.

image

Keterbatasan lainnya, taman itu mungkin memang diperuntukkan bagi pejalan kaki dan pengguna angkutan umum, sehingga tidak memberikan ruang parkir bagi kendaraan pribadi seperti mobil dan kendaraan roda dua.

Ada juga pedagang kaki lima yang menjajakan minuman ringan, sopir-sopir memanggilnya “Mak Tua”, sebelum taman itu ada, Mak Tua memang sudah berjualan di tempat itu.

Seperti banyak pembangunan trotoar, kelemahan yang juga terlihat adalah kurang diperhatikannya saluran air untuk membuang air hujan yang tergenang di badan jalan saat turun hujan. Saluran air yang ada sangat kecil, sebelum pembangunan taman pun, saat turun hujan, dalam hitungan menit, Jalan Chairil Anwar sangat mudah tergenang. Padahal tepat disamping Kalimalang. Lalu bagaimana setelah ada taman yang menghalangi laju air turun dari jalan ke Kalimalang?

Diluar kekurangan-kekurangan itu, pembangunan taman demi taman serta jalur pejalan kaki di Kota Bekasi patut diapresiasi. Semoga warga bisa menggunakannya dengan baik dan menjaga keberadaannya. (eas)

The post Mencicipi Taman Baru di Jalan Chairil Anwar Bekasi appeared first on Bekasi Media.



Sumber Suara Jakarta

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama