Bekasimedia – Masyarakat Jakarta yang terhimpun dalam Komunitas #JakartaKEREN mengutuk keras dan minta agar pelaku peledakan bom di Pos Polisi Perempatan Sarinah, Jl Thamrin, Sarinah Jakarta Pusat, segera ditangkap dan dihukum.
Ledakan Bom yang terjadi pukul 10.45 wib ini, telah memakan korban jiwa, dalam kejadian ini tiga orang warga negara indonesia meninggal dunia.
M. Hadi Nainggolan Ketua Komunitas #JakartaKEREN menyayangkan perilaku oknum yang tidak bertanggung jawab yang sudah meledakan bom di Sarinah ini.
“Kami mengutuk keras perilaku orang yang telah meledakan bom di sarinah tadi pagi, hingga ada tiga orang yang meninggal dunia,” ujar Nainggolan, kepada bekasimedia (14/1).
Hal senada juga di sampai oleh Fahmi Inayatullah, Kami meminta kepada waga Jakarta agar tetap waspada dan berhati-hati.
“Masyarakat Jakarta Berhati-hati dan selalu waspada, jangan sampai panik, kita percaya dengan kapolda metro jaya dan tim pengamanan bisa menyelesaikan persoalan ini,” ujar Fahmi.
Kami masyarakat Jakarta, Lanjut Fahmi, meminta kepada aparat kepolisian agar segera menangkap oknum-oknum yang tidak bertanggung Jawab yang sudah meresahkan masyarakat Jakarta.
“Perilaku yang keji ini di lakukan oleh orang-orang yang tidak punya hati, dan kami sebagai warga Jakarta mengecam agar oknum yang meledakan bom itu di proses hukum,” pungkasnya.
(eas)
The post Untuk yg kedua “Komunitas #JakartaKeren Himbau Masyarakat Tetap Tenang appeared first on Bekasi Media.
Sumber Suara Jakarta