Sholihin Optimis Jadi Calon Kuat Pimpinan PPP Kota Bekasi

BEKASIMEDIA.COM – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Bekasi, menetapkan tanggal 28 Oktober sebagai hari pelaksanaan Musyawarah Cabang (Muscab) sekaligus rapat koordinasi daerah (Rakorda). Hal ini diputuskan partai berlambang Ka’bah usai melakukan rapat pimpinan (Rapim), Dewan Pimpinan Cabang (DPC) pada Rabu (5/10).

Wakil Ketua DPC PPP Kota Bekasi, Sholihin menjelaskan, pihaknya sengaja memilih tanggal 28 Oktober, agar momentum peringatan Sumpah Pemuda menjadi pemicu kebangkitan kader – kader muda partai berlambang Kabah.

“Jadi momentumnya sangat sesuai, di hari Sumpah Pemuda kita melakukan Muscab. Dan semoga ini menjadi penanda bangkitnya kader – kader muda PPP Kota Bekasi, untuk mengambil posisi di kepemimpinan DPC. Sehingga terciptanya regenerasi dari yang tua kepada yang muda,” jelasnyaa, Rabu (5/10).

Saat ditanya apakah pernyataan Sholihin, yang banyak mengungkit soal pemuda dan regenerasi menjadi sinyal dirinya akan maju pada Muscab PPP Kota Bekasi, nanti? dengan nada optimis serta penuh keyakinan, pria yang menjabat sebagai Sekretaris Komisi A DPRD Kota Bekasi ini percaya diri akan terpilih memimpin PPP, pada periode mendatang.

Selain melaksanakan proses pemilihan Ketua DPC yang baru, acara dilanjutkan dengan Rakorda I, sebagai wujud implementasi dari hasil bimbingan teknis tentang pemantapan ideologi partai yang diadakan dewan pimpinan pusat (DPP). (Ra/Lb)

The post Sholihin Optimis Jadi Calon Kuat Pimpinan PPP Kota Bekasi appeared first on BEKASIMEDIA.COM.



Sumber Suara Jakarta

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama