BEKASIMEDIA.COM – Bareskrim Polri akhirnya menetapkan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok sebagai tersangka kasus penistaan agama. Disisi lain, Presiden Jokowi juga tak kalah sibuknya sepekan terakhir.
Presiden Jokowi melakukan safari kunjungan ke markas-markas pasukan elit TNI-POLRI. Dimulai dari KOPASUS TNI AD, BRIMOB KEPOLISIAN, MARINIR TNI AL hingga yang terakhir ke PASKHAS TNI AU, Selasa (15/11/16) kemarin di Bandung.
Dalam kesempatan itu, Jokowi didampingi oleh Panglima TNI Gatot Nurmantyo, Menkopolkam Wiranto, Mensesneg Pramono Anung.
Di markas Paskhas yang terletak di Lanud Sulaiman, Kelurahan Sulaiman, Kecamatan Margahayu, Kabupaten Bandung, Rombongan presiden diterima Kasau Marsekal Agus Supriyatna dan Dankorpaskhas, sekira pukul 10.30 WIB.
Dalam amanatnya kepada prajurit Paskhas TNI AU, Jokowi mengutip pernyataan proklamator RI, Ir Sukarno.
Pesan Bung Karno ini menurut Jokowi juga dijadikan motto Korpaskhas dan disunting menjadi lirik Pasukan Baret Jingga.
“Terakhir saya mengingatkan apa yang disampaikan oleh Presiden Sukarno dan ada di dalam lirik mars Baret Jingga, yaitu Karmanye Vadikaraste Mafalesu Kadatjana. Bekerjalah tanpa menghitung untung dan rugi. Bekerjalah tanpa pamrih untuk bangsa dan negara,” ucap Jokowi diikutip dari kilatnews.
Di Akun twitternya, Jokowi mengatakan Korpaskhas harus menjadi garda terdepan dalam menjaga kemajemukan bangsa yang berdiri tegak di atas semua golongan.
Dalam kesempatan itu juga, Jokowi bertemu dengan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan atau yang biasa disapa Aher. (eas)
The post Sebelum Ahok Tersangka, Jokowi Bertemu Aher di Bandung appeared first on BEKASIMEDIA.COM.
Sumber Suara Jakarta