BEKASIMEDIA.COM – Ketika majelis hakim memutuskan untuk melanjutkan kasus penistaan agama oleh Ahok dalam putusan sela-nya, Selasa (27/12/16), di ranah twitter muncul hestek #GuePilihAniesSandi dan sempat menduduki urutan pertama.
Hestek ini berawal dari postingan Pandji Pragiwaksono yang menjelaskan kenapa Jakarta butuh Gubernur baru dan kenapa harus memilih Anies Sandi. Pandji menilai pemimpin yang sekarang tidak bisa memimpin seluruh elemen warga Jakarta.
“Beliau bahkan memiliki masalah dalam berkomunikasi dengan seluruh elemen warga Jakarta,” jelas Pandji dalam postingannya.
Pemeran pendukung dalam film Rudy Habibie itu juga menjelaskan komunikasi melalui berbicara dengan khalayak menjadi sangat penting karena dari pembicaraan itulah pembangunan Jakarta direncanakan hingga nantinya diaplikasikan ke masyarakat. Dan itulah yang Pandji anggap kelemahan dari kepemimpinan gubernur sekarang.
“Sehingga kalau orang disuruh kerja pasti kerja, tapi apakah mereka tergerak untuk bekerja?,” tanya Pandji. “Kita butuh Gubernur yang menginspirasi orang untuk bergerak dan bekerja,” tambah Pandji.
Maka dari itu, menurut Pandji Jakarta butuh pemimpin yang mampu mengajak berbicara setiap elemen warganya dan menginspirasi mereka untuk bergerak bersama membangun kotanya sehingga dapat bahagia warganya.
Sementara itu, di laman facebooknya, Sandiaga Salahudin Uno memuat video siaran langsung saat dirinya berkunjung ke Jakarta Timur dan mendapatkan dukungan dari akar rumput partai yang selama ini mendukung Ahok yaitu Partai NasDem.
“Sekalipun berseberangan dengan keputusan Partai, beberapa pengurus Nasdem, seperti Ketua DPC Cakung Budi Dharmakusuma, Ketua DPC Ciracas Nurdin, Ketua DPC Jatinegara Saefudin, Ketua DPC Pasar Rebo Arsali, Sekretaris DPC Matraman Efendi, Pengurus Ranting Makassar Rahmat, Struktur DPC Cipayung Tomi Cahyadi berani mendeklarasikan diri mereka untuk mendukung pasangan Anies-Sandi. Insya Allah saya & Anies Baswedan tidak akan menyia-nyiakan kepercayaan ini,” tulis Sandiaga Uno di Akun facebooknya.
(eas)
The post Akar Rumput NasDem: #GuePilihAniesSandi appeared first on BEKASIMEDIA.COM.
Sumber Suara Jakarta