DKM Antar Pabrik di Kabupaten Bekasi Dirikan Forum Dakwah Industri

BEKASIMEDIA.COM – Dalam acara silaturahmi dan diskusi dakwah industri pada Kamis (2/11/17) yang diikuti oleh perwakilan DKM Kawasan Industri di Kabupaten Bekasi, terpilihlah Ketua DKM Masjid Astra Honda Motor (AHM) Agus Wahyu untuk memimpin Forum Dakwah Industri (FORDAI).

Sebelumnya FORDAI sukses mengadakan agenda Bersama Iktikaf FORDAI di masjid Baitul Mushthafa Kawasan MM2100 pada Bulan Ramadhan 1438 H yang lalu.

Kegiatan silaturahmi yang digelar di Masjid Astra Honda Motor Cikarang itu dihadiri sekitar 20 DKM perusahaan dari kawasan Industri MM2100, Jababeka, Ejip dan Luar Kawasan. Kegiatan ini bertujuan untuk mengeksplorasi dan sinergi antar DKM Perusahaan dalam Dakwah Industri.

Diantara DKM Perusahaan yang hadir yakni
DKM AHM, DKM PT DENSO dari plant 1-3, DKM PT LG EIN, DKM PT SUZUKI, DKM PT Koyorad, DKM PT Sunstar, DKM Seiwa, DKM PT YKK Zipper, DKM PT Keihin, PT Honda Lock, PT TACI, DKM Astra Oto Oart, DKM PT ICI dan lainnya

Setelah pembacaan surah Fatihah dan ayat suci Al Qur’an sebagai acara pembukaaan, acara tersebut diawali dengan evaluasi pelaksanaan kegiatan I’tikaf Ramadhan 1438 H sebagai acara bersama, kemudian acara dilanjut dengan sesi diskusi dakwah industri.

Beberapa Peserta menyampaikan terkait usulan program, konsep dan cakupan FORDAI dan yang paling mengena adalah ada peserta yang menanyakan perihal kepengurusan FORDAI, akhirnya banyak peserta yang mengusulkan untuk  pembentukan kepengurusan FORDAI.

“Dari tadi sudah banyak yang menyampaikan usulan program, sepertinya akan kurang berarti jika tidak ada nahkoda,” demikian ucap salah seorang peserta dari DKM Seiwa yang juga diamini oleh peserta yang lainnya.

Akhirnya dalam forum itu diputuskan untuk segera memilih ketua Umum FORDAI.

Dengan argument-argument yang sangat mendasar dan logis akhirnya mengerucut ke ketua DKM AHM yakni Ustadz Agus Wahyu dan meluas dukungan terhadapnya, sehingga terpilih secara aklamasi atau musyawarah mufakat

Setelah dipersilakan untuk memberikan kata sambutan, awalnya beliau menawarkan ke yang lain, namun setelah tidak ada respon dari peserta musyawarah, dengan menyebut kata inna lillahi wainna ilaihi rojiuun, Agus Wahyu menyanggupi amanah itu.

“Saya akan berusaha menjalankan amanah yang diberikan ini dan tentu saya juga sangat memerlukan support dan semangat dari kita semua untuk bersama-sama membangun FORDAI, menjadikannya bermanfaat untuk ummat dan warga kabupaten Bekasi dan sekitarnya,” ujarnya.

“FORDAI semoga mampu menjadi penggerak Dakwah Industri di Kabupaten Bekasi. Menyulam Benang Ukhuwah, Menyemai Dakwah menuju Kebangkitan Ummat Islam di Bekasi,” tambahnya.

Dalam silaturahim itu juga terpilih Angga Wijaya (DKM Baabut Taubah PT DENSO Indonesia) sebagai Wakil ketua. Sedangkan posisi Sekretaris diisi oleh Zaenal Arifin dari DKM Al Ukhuwwah PT Koyorad dan untuk Bendahara dipercayakan kepada Ikin Sadikin dari DKM PT TACI.

Selamat, Barokalloohu fiikum, semoga syiar dakwah di masyarakat industri semakin terlihat dan terasakan keberadaannya. Membawa maslahat yang banyak bagi ummat dan masyarakat luas.  Aamiin ya Robbal ‘alamiin

Zaenal Abu Fafa (termasuk peserta acara)

The post DKM Antar Pabrik di Kabupaten Bekasi Dirikan Forum Dakwah Industri appeared first on BEKASIMEDIA.COM.



Sumber Suara Jakarta

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama