Kanwil Imigrasi Kelas II Bidik Kabupaten Bekasi Buka Pelayanan di Mal

BEKASIMEDIA.COM – Kepala Kantor Wilayah Imigrasi kelas II, Sutrisno tahun ini berencana membuat mal pelayanan publik di Kabupaten Bekasi sebagaimana yang dilakukan oleh salah satu Dinas yang ada di Kota Bekasi. Pelayanan mal bekerja sama terhadap Samsat, Disdukcapil, DPMPTSP, mereka membuka pelayanan satu atap di mal Bekasi Junction yang berada di Jalan Ir. H. Juanda, Margahayu, Kota Bekasi.

Sutrisno mengatakan, pihaknya ingin membuka pelayanan di Kabupaten Bekasi, karena jika pihaknya buka di mal kota Bekasi jarak ke kantor imigrasi untuk masyarakat Kota Bekasi masih bisa ditempuh. Sementara, Kabupaten Bekasi jarak masih menjadi pertimbangan warga untuk datang ke pusat-pusat pelayanan publik.

Sutrisno melanjutkan, “Kenapa saya ingin buka pelayanan di Kabupaten Bekasi karena pemohon terhadap pembuatan paspor dan WNA asingnya lebih dominan, dikarenakan wilayah kabupaten merupakan zona industri tidak seperti Kota Bekasi,” terangnya, Kamis (28/3/2018).

Mal-mal yang nantinya menjadi sasaran pihak Imigrasi kelas II adalah Metland Tambun ataupun Sentra Grosir Cikarang (SGC) yang menurutnya sudah sering dikunjungi warga Kabupaten Bekasi. Nantinya, Kantor Imigrasi tidak hanya melayani pengurusan izin tinggal, tapi juga perpanjangan izin tinggal WNA, izin tinggal terbatas, izin tinggal tetap, izin kunjungan.

Lebih jauh, Sutrisno menambahkan pihaknya akan segera melakukan audiensi dengan pemerintah Kabupaten Bekasi untuk merealisasikan tempat pelayanan publik berbasis mal.

“Saya akan bicarakan bersama Komisi 1 DPRD nanti juga kita akan koordinasi untuk membahas lebih lanjut agar rencana ini bisa cepat terlaksana dan memudahkan pelayanan bagi masyarakat mengakses dengan cepat dan mudah, untuk pembuatan paspor dan izin tinggal bagi WNA,” tutupnya. (Dns)

The post Kanwil Imigrasi Kelas II Bidik Kabupaten Bekasi Buka Pelayanan di Mal appeared first on Bekasimedia.com.



Sumber Suara Jakarta

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama