Pulang MTQ, Kontingen Kabupaten Agam Goro Bersihkan Mushola

Agam,BeritaSumbar.com,-Kontingen Kabupaten Agam, melakukan thaharah di Mushala Shirathal Mustaqim, Kelurahan KTK, Kota Solok, Jum’at (21/6).

Kabag Kesra Setda Agam, Syatria via ponsel mengatakan, bahwa kegiatan itu dilakukan wujud kepedulian sosial Kontingen Kabupaten Agam, terhadap lingkungan pemondokan kafilah.

“Bahkan sebelumnya mushala itu juga dimanfaatkan sebagai tempat kegiatan keagamaan dan ibadah selama MTQN ke-38 Sumbar,” ujarnya.

Baca juga: Embung Singon Maek Makan Korban

Dikatakan, kebersihan rumah ibadah perlu jadi perhatian bagi kontingen Agam, karena dapat menciptakan kenyamanan bagi umat yang menunaikan ibadah.

“Kita di Agam sudah lama terapkan hal ini. Pada momen ini juga lah kita dapat menerapkannya di daerah lain,” jelasnya.

Syatria menyebutkan, dengan apa yang diperbuat hendaknya masyarakat kelurahan KTK, Kota Solok merasa kehilangan apabila kafilah kembali ke Kabupaten Agam, setelah penutupan MTQN ke-38 Sumbar nanti.

“Sesuai arahan Bupati Agam, Dr. H. Indra Catri, dimana pun kita berada berbuat sesuatu lah dalam konteks kebaikan, agar kita dikenang orang sampai kapanpun. Inilah yang kita pegang,” ujarnya mengakhiri.(rel/amcnews)



Sumber sumbar

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama