Syayma Karimah: Cantik, Calon Dokter, Hafal Quran Pula

image

Bekasimedia – Muda, cantik, berprestasi dan sukses adalah beberapa hal yang disematkan orang-orang kepada gadis kelahiran tahun 1994 ini. Namanya Syayma Karimah. Mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret Surakarta Semester 6 yang mempunyai segudang prestasi dan sudah mendulang sukses di usia muda.

Di tengah setumpuk kegiatannya di kampus, di lembaga sosial dan bisnis berjualan kerudung dengan omzet 15 hingga 20 juta perbulan yang tengah ditekuninya, puteri pasangan Muhammad Supariyono dan Miftahatul Bariyah ternyata juga punya kelebihan lain yaitu penghafal Quran. Menurut Syayma, seperti dilansir dari beberapa sumber, benefit yang ia dapat dari menghafal Quran adalah kemudahan dalam belajar, kematangan mental dalam menghadapi masalah, kebahagiaan orangtua dan keluarga besar, prestasinya selama ini juga kesuksesan di usia muda yang kini tengah ia raih.

Tidak heran jika ia mampu masuk ke Fakultas Kedokteran UNS berkat lampiran surat keterangan hafal 30 Juz Al-Quran, ia juga meraih banyak prestasi dan tetap bisa menjalani kesibukannya meskipun tidak boleh melupakan sedikit pun hafalannya. Bahkan, saat sang ibu sakit dan harus dirawat di ICU, bacaan Al-Quran pula yang membuat kesehatan ibunya berangsur membaik. Itulah yang membuat Syayma semakin yakin akan manfaat menghafal Al-Quran.

Sejak SMP, Syayma memang sudah bercita-cita menjadi penghafal Quran di kelas khusus dan hingga kini, meskipun sudah mengantungi sertifikat Hafizah-nya, ia terus menghafal dan mengulang hafalannya dengan sungguh-sungguh.

Untuk mewujudkan impiannya sebagai penghafal Quran, Syayma mengakui bahwa kiatnya adalah mengurangi banyak waktu tidurnya. Ia hanya tidur selama tiga puluh menit perhari. Peraih beasiswa Aktivis Nusantara (Bakti Nusa) ini berujar bahwa perjuangan, seberat apa pun jika dinikmati tidak akan terasa capai. Tetapi jika terpaksa, maka akan merugi karena hidup sangat singkat dan hanya sekali.

Saat ditanya, apa motivasi Syayma Karimah mengejar impian yang mungkin dirasa mustahil diraih orang sesibuk Syayma? Ia menjawab bahwa dengan menghafal A-Quran maka segala urusan akan dimudahkan dan bonusnya, ia bisa membahagiakan kedua orangtua. (anr)

The post Syayma Karimah: Cantik, Calon Dokter, Hafal Quran Pula appeared first on Bekasi Media.



Sumber Suara Jakarta

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama