Milad 12, PIAD DPRD Kota Bekasi Gelar Seminar Sambut Hari Kartini

Bekasimedia – Dalam rangka memperingati hari jadi ke-12, sekaligus merayakan peringatan hari Kartini Persatuan Istri Anggota Dewan (PIAD) DPRD Kota Bekasi, menggelar kegiatan seminar di Gedung DPRD Sabtu, (23/04).

Rangkaian acaranya sendiri diisi dari rumah bunga yang memberikan edukasi tentang bagaimana cara membuat hiasan bunga dengan menggunakan bahan daur ulang, dan bumbu dapur yang sudah tidak terpakai.

Menurut Wakil Ketua PIAD DPRD Kota Bekasi, Nurindah Harahap menjelaskan, selain kegiatan seminar perayaan ulang tahun organisasi PIAD. Kegiatan ini juga dijadikan ajang untuk mempererat silaturahmi antar sesama anggota PIAD.

“Kegiatan ini untuk mempererat hubungan sesama anggota PIAD, agar bisa saling kenal dan mengakrabkan diri. Sekalian juga kita isi dengan seminar bagaimana merangkai bunga dengan menggunakan bahan daur ulang,”terang Indah, kepada Bekasimedia.com

Selain itu, isteri dari Wakil Ketua DPRD, Heri Koswara menegaskan peringatan hari Kartini yang bertepatan dengan hari jadi PIAD dimaknai sebagai wujud peran istri anggota dewan dalam membantu suami melayani konstituen di daerah pemilihan masing-masing.

Sementara itu Aisyiah selaku pemberi materi dari Rumah Bunga yang memberikan pelatihan bagaiman merangkai bunga dari bahan daur ulang ke puluhan anggota PIAD, mengaku senang sekali bisa berbagi ilmu dengan istri legislator Kota Bekasi.

“Dan mudah-mudahan ilmu yang saya berikan ini bisa bermanfaat bagi anggota PIAD saat menemani suami mereka menyambangi konstituen.” tutupnya. (dns)

The post Milad 12, PIAD DPRD Kota Bekasi Gelar Seminar Sambut Hari Kartini appeared first on BEKASIMEDIA.COM.



Sumber Suara Jakarta

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama