BEKASIMEDIA.COM – Presiden Joko Widodo membantah kabar akan mencopot jabatan Panglima TNI yang diemban Jenderal TNI Gatot Nurmantyo. Jokowi bahkan akan memerintahkan Kapolri Jenderal Tito Karnavian untuk mengusut penyebaran informasi bohong mengenai pencopotan jabatan Panglima TNI tersebut.
“Ya, nanti saya perintah ke Kapolri (untuk ditelusuri-red). Ini saya benar ini, namanya ingin memanaskan suasana,” kata Jokowi di Istana Negara (9/11/16) seperti dilansir detikcom.
Jokowi menegaskan, tidak ada keretakan hubungan antara dirinya dengan Gatot Nurmantyo. Dia bahkan mengatakan selalu bersama Gatot dalam bertugas.
“Nanti tanya ke Panglimanya sendiri. Wong tiap hari juga dengan Panglima. Kemarin siang kita makan siang satu jam lebih juga dengan Panglima. Nanti biar Panglima yang jelasin,” katanya.
Sementara itu, saat ditanya mengenai informasi pencopotan dirinya dari jabatan Panglima TNI, Gatot tak mau banyak berkomentar. Dia juga tak mau menganalisa mengenai motif penyebaran berita hoax tersebut.
“Silakan dianalisa sendiri. Presiden, saya malam-malam bersama Presiden di sini, paginya sama-sama Presiden. Kemarin di Mabesad juga sama-sama Presiden. Kemarin makan siang bersama Pak Kapolri dengan Presiden. Terus isunya saya mau digantiin begitu kan? Silakan anda analisa sendiri,” katanya.
Rabu ini beredar pesan berantai di kalangan wartawan yang menyebutkan Jenderal Gatot Nurmantyo akan diberhentikan dan digantikan oleh Marsdya Hadi Tjahyanto, alumnus AKABRI Angkatan 86. (Detik/cjr)
The post Jokowi: Hubungan Saya & Gatot Nurmantyo Baik-Baik Saja! appeared first on BEKASIMEDIA.COM.
Sumber Suara Jakarta