Bekasimedia – Wakil Walikota Bekasi Ahmad Syaikhu mengatakan rasa terima kasih kepada BPS Kota Bekasi dalam program sensus ekonomi 2016. Menurut Syaikhu, hasil sensus akan mampu menggambarkan kondisi real perekonomian Kota Bekasi, seiring dengan program Pemkot Bekasi 2017, yakni tahun pembangunan infrastruktur dan perekonomian daerah. Hal tersebut disampaikan Syaikhu ketika membuka kegiatan pelatihan calon petugas sensus di Hotel Horison, Kota Bekasi, Senin (28/03).
“Kami di pemerintahan Kota akan sangat terbantu dari hasil sensus ini. Nantinya menjadi acuan kami dalam kegiatan perencanan, pelaksanan dan monitoring evaluasi pembangunan Kota Bekasi,” imbuh Ahmad Syaiku.
Syaikhu melanjutkan, pemerintah melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Bekasi beberapa waktu lalu telah me-launching aplikasi Data Pintar Kota Bekasi, tujuannya hanya ada satu yaitu sebagai data pada proses perencanaan.
Ia berharap sensus dari BPS membantu input data Pemkot Bekasi. Selain data tersebut juga nantinya dimanfaatkan pihak swasta dan akademisi sehingga menjadi basis data pembangunan di pelbagai bidang.
“Kedepan saya berharap sinergitas BPS dan Pemkot Bekasi berjalan terus
untuk mewujudkan satu data pembangunan. Terima kasih kepada BPS atas fasilitasi data dan supporting-nya kepada pemerintah selama ini,” kata
Wakil Walikota yang juga akrab disapa Ustadz ini.
Kepada para petugas sensus peserta pelatihan, Ahmad Syaikhu juga berpesan agar menjaga sikap profesionalisme, integritas dan amanah dalam menjalankan tugas. (JJ1)
The post Ahmad Syaikhu: Hasil Sensus Akan Mampu Gambarkan Kondisi Real Ekonomi Kota Bekasi appeared first on BEKASIMEDIA.COM.
Sumber Suara Jakarta