Gagal di Kediri, Hengky Kurniawan Siap Maju di Pilkada Bekasi

image

Bekasimedia – Setelah sempat gagal mencalonkan diri sebagai upati Kabupaten Kediri, Hengky Kurniawan, menyatakan siap mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Kabupaten Bekasi mendamping ketua DPC PDIP Kabupeten Bekasi Meilina Kartika Kadir

Hal ini disampaikannya pada saat membuka acara pekan olahraga dan pramuka (porpram) kelima di MA Darul Amal Desa Buni Bhakti Kecamatan Babelan Kabupaten Bekasi pada Selasa pagi (29/3) .

Artis sinetron ini mengaku siap apabila di setujui oleh partainya. “hari ini saya akan bertemu dengan sekjen DPP PAN, Edi Suparno, jadi saya baru akan mendengar arahan dari partai sore nanti, nah kalo masalah rekom saya akan tunggu keputusan partai,” ungkap Hengky saat hedak meninggalkan lokasi acara”.

Selain untuk membuka acara PONPram, kedatangannya ke MA Darul Amal  juga merupakan sebagai silahturahmi kepada warga Kabupaten Bekasi. “kita ingin lebih dekat dengan masyarakat Kabupaten Bekasi, juga ingin melihat langsung masyarakat Kota Bekasi,” ungkap Hengky.

Kegiatan ini juga merupakan bagian kerja politik yang dilakukan ketua DPC PDI PERJUANGAN Meilina Kartika Kadir “jadi ini adalah langkah-langkah politik saya yang harus saya intregarasikan kepada masyarakat,” pungkas Meilina. (*/eas)

The post Gagal di Kediri, Hengky Kurniawan Siap Maju di Pilkada Bekasi appeared first on BEKASIMEDIA.COM.



Sumber Suara Jakarta

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama