Bekasimedia – Setelah mengikuti pertemuan musyawarah Pengurus Masjid dan Musholla (DKM) Se-Vila Mutiara Gading 2 Bumi Anggrek dan sekitarnya di wilayah Desa Karang Satria Tambun Utara, Formatur Forum Silaturahim Elemen Muslim Ba’da Shubuh (SEMBUH) dan Forum Silaturahim Masjid dan Musholla (FSMM) akhirnya ditetapkan secara aklamasi oleh peserta musyawarah.
Masjid Al-Ihsan Vila Mutiara Gading 2 sebagai tuan rumah di amanahkan sebagai penanggung jawab formatur forum SEMBUH sedangkan masjid raya Syekh Abdul Qodir sebagai ketua formatur forum FSMM.
Meskipun kehadiran peserta belum mencapai 100 pesen dari masjid dan musholla yang diundang yakni 9 masjid di wilayah Vila Mutiara Gading 2, 6 masjid di wilayah Bumi Anggrek serta 2 masjid di wilayah perbatasan kampung Karang Congok-Karang Mulya Karang Satria, tetapi tidak menyurutkan semangat peserta untuk bersilaturahim.
Keberadaan Forum SEMBUH yang sudah berjalan lebih dahulu bersifat personal yang terdiri dari pengurus masjid dan musholla atau Dewan Kemakmuran Masjid, Jamaah dan warga.
Peserta musyawarah yang hadir adalah dari masjid dan musholla yang ada di Vila Mutiara Gading 2, Bumi Anggrek dan sekitarnya antara lain Masjid Al-Kautsar Bumi Angrek, Masjid Raya Syekh Abdul Qodir Vila Mutiara Gading 2, Masjid Al-Ghodfan Thariq Bin Ziyad Gading Terrace Karang Satria serta masjid dan musholla yang berasal dari Vila Mutiara Gading 2 dan Bumi Anggrek.
Meskipun Forum SEMBUH (Silaturahim Elemen Muslim Ba’da Shubuh) hadir lebih dahulu, tetapi keberadaaannya membutuhkan payung lembaga.
Payung lembaga yang dipersiapkan berdasarkan pandangan dari peserta musyawarah adalah Forum Silaturahim Masjid dan Musholla (FSMM). Kalau selama ini keberadaan kegiatan Forum SEMBUH dipayungi oleh Yayasan Rumah Ukhuwah Indonesia (RUHI). Maka dengan terbentuknya FSMM nanti maka forum SEMBUH akan menjadi bagian dari kegiatan FSMM. Selain dari forum SEMBUH, FSMM akan mengagendakan dan menjalankan 7 gerakan bersama berdasarkan hasil musyawarah yang telah dilakukan pada Sabtu, 12 Maret 2016 itu. Gerakan bersama yang dihasilkan adalah:
1. Gerakan Shalat Berjamaah di Masjid
2. Gerakan Maghrib Mengaji
3. Gerakan Perkumpulan Akhlak Mulia
4. Gerakan Pelajar Sukses Cemerlang
5. Gerakan Silaturahim (Road Show) Antar Masjid dan Musholla
6. Gerakan Cinta dan Manajemen Masjid
7. Gerakan Cinta Rosul, Amar Ma’ruf dan Nahi Munkar
Peserta juga setuju dengan adanya Forum SEMBUH dan FSMM yang mengusung tema atau visi “Bersatu dalam Aqidah, Bersama dalam Ibadah dan Bersinergi dalam Dakwah-Muamalah”.
Hadir pada musyawarah tersebut pemangku lingkungan yaitu RT dan RW, dalam sambutannya ketua RT 08 RW 18 menyampaikan apresiasi dan dukungannya, “Kami sangat mendukung apa yang dilakukan semangat dari musyawarah ini serta kiprah yang dilakukan oleh forum SEMBUH selama ini, insya Allah nanti akan lebih baik lagi dengan adanya FSMM,” tegas ketua RT menutup sambutannya.
Sementara itu ketua DKM Al-Ihsan, Yusuf Rahman selaku tuan rumah menyatakan “Siapapun yang jadi ketuanya maka kami akan mendukung program FSMM untuk kebersamaan antar DKM.”
[DM].
The post Sinergi Program, Masjid di Karangsatria Tambun Utara Bentuk FORUM SEMBUH appeared first on Bekasi Media.
Sumber Suara Jakarta